1. Ekonomi Bisnis dan Administrasi Umum
Pada akhir Fase F peserta didik mampu mengidentifikasi masalah-masalah ekonomi, memahami model dan pelaku ekonomi, perilaku konsumen dan produsen dalam kegiatan ekonomi, menerapkan ilmu ekonomi dalam kegiatan usaha, serta memahami administrasi dan fungsi-fungsi manajemen.
E1.1 Menganalisis masalah-masalah ekonomi
E1.2 Memahami tentang model dan pelaku ekonomi, perilaku konsumen dan produse kegiatan ekonomi
E1.3 Menerapkan ilmu ekonomi dalam kegiatan usaha
E1.4 Memahami tentang administrasi serta fungsi-fungsi manajemen
2. Marketing
Pada akhir Fase F, peserta didik mampu memahami struktur pasar dan bentuk pasar, memahami strategi bauran pemasaran, menganalisis pengembangan produk, menentukan daur hidup produk (product life cycle / PLC), memperkuat branding, menetapkan harga jual dan melakukan promosi produk.
E2.1 Memahami tentang struktur pasar dan bentuk pasar.
E2.2Memahami tentang startegi bauran pemasaran
E2.3 Menganalisis tentang pengembangan produk baru
E2.4 Menentukan daur hidup produk (product life cycle / PLC)
E2.5 Memperkuat merek
E2.6 Menetapkan harga jual
E2.7 Melakukan promosi produk
3. Perencanaan Bisnis
Pada akhir Fase F peserta didik mampu menganalisis lingkungan bisnis dengan berbagai model analisis, merencanakan strategi bisnis, menganalisis usaha, menyusun proposal usaha, dan mengembangkan usaha.